Media Puput
By. Yunita, 16 September 2022

Puput.id – Desa Puput, Kec. Parittiga, Kab. Bangka Barat menerima piagam penghargaan Kampung Pancasila yang diserahkan Letkol Inf Deri Indrawan melalui Kapten Maharuddin kepada Pj Kepala Desa Puput Ida Rusmiati, bertempat di Kantor Desa Puput, Jumat (16 /9/2022).
Desa Puput merupakan satu diantara desa di Kabupaten Bangka Barat, yang dijuluki miniatur Indonesia, pasalnya desa ini penuh kemajemukan mulai dari agama, suku, budaya dan kesenian, hidup berdampingan dengan sesama, meskipun ditengah keragaman namun mampu memperkuat jiwa kebinekaan serta implementasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, hal ini diungkapkan Danramil Jebus-Parittiga Kapten Maharuddin dalama acara penyerahan Piagam Desa Puput sebagai Kampung Pancasila.
“Piagam ini diberikan sebagai bentuk apresiasi Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada Desa Puput yang dinilai menunjukan integritas dalam menjunjung kerukunan antar umat beragama, kita tahu masyarakat Puput ini terdiri dari pemeluk agama Islam, Kristen, Katolik, Budha dan Khonghucu, begitu juga bermacam suku, Tionghoa, Melayu, Jawa, Batak, dll, penuh keharmonisan dalam berinteraksi dan ikut bersama membangun kemajuan desa, hal ini kemudian menjadi alasan Pak Dandim memilih Puput sebagai penerima Piagam Kampung Pancasila”, ujar Danramil Kapten Maharuddin didampingi Babinsa Puput Sertu Joko Hariyadi, di ruang kerja Pj Kades.


Acara penyerahan Piagam Kampung Pancasila dihadiri anggota Koramil, BPD, dan Aparatur Desa. Pj Kepala Desa Puput Ida Rusmiati dalam sambutannya menyampaikan bahwa tahun 2020 Desa Puput dinobatkan sebagai desa kerukunan beragama oleh Kepala Kantor Wilayah Agama Provinsi Kep. Bangka Belitung, dan tahun ini Desa Puput kembali menerima Penghargaan Kampung Pancasila dari Komandan Distrik Militer (Dandim) 0431 Bangka Barat, tentu merupakan suatu prestasi dan kebanggaan atas kerja sama semua elemen masyarakat dengan Pemerintah Desa dalam menerapkan karakter Pancasila selaku pedoman hidup Bangsa Indonesia.
“Pancasila harus diaktualisasikan disetiap sendi kehidupan masyarakat, agar kesejahteraan, kedamaian dan keadilan terus bercahaya disepanjang genarasi Desa Puput. Pancasila itu adalah anugerah bagi Bangsa Indonesia termasuk bagi Desa Puput, sebab desa ini mesti menjadi contoh dan panutan desa lain akan kekayaan agama, budaya dan suku sebagai kekuatan besar dalam mewujudkan desa yang mandiri” tutup Ida Rusmiati.

Diakhir acara penyerahan Piagam Kampung Pancasila, Sekretaris Desa Puput menyampaikan terima kasih kepada lembaga-lembaga desa dan masyarakat atas kontribusinya memajukan Desa Puput sebagai Desa Pancasila yang maju, mandiri dan sejahtera.